Kamis, 03 Juli 2008

ReBoRn

ReFREN terbentuk pada tanggal 13 Mei 2003. ReFREN merupakan reinkarnasi dari sebuah band yang bernama Fren yang berdiri pada tanggal 13 Mei 2001. Nama Fren sendiri diadopsi dari lafal "Friend" yang berarti pertemanan, karena memang jauh sebelum band ini terbentuk diantara personelnya telah terjalin persahabatan yang baik.

Sedangkan nama ReFREN sendiri pada awalnya diambil dari arti Reinkarnasinya FREN, namun akhirnya ditemukanlah arti filosofi dari nama ReFREN. Refren atau Reffrain merupakan bagian penting dalam sebuah lagu, juga merupakan bagian yang paling mudah diingat dari sebuah lagu. Dari filosofi tersebut ReFREN band berharap nama ReFREN dan karya – karya yang dihasilkannya dapat dengan mudah diterima dan diingat oleh para penikmat musik di tanah air.

Dengan personel awal yang terdiri dari : Agung (Drums), Dino (Vocal, Bass, Piano, Acoustic Guitars), Erast (Guitars), Nust (Guitars), Haryo (Bass), bersama-sama membangun cita-cita untuk dapat menjadi band profesional baik dari segi musikalitas maupun dari segi manajerialnya. Dengan bermodalkan lagu-lagu karya sendiri dan beberapa cover songs dari band besar lainnya, ReFren mulai mengasah kemampuan bermusik mereka di acara-acara kampus dan beberapa festival di sekitar Jateng dan DIY.

Namun perjalanan waktu memisahkan beberapa personel ReFREN karena adanya masalah keluarga, kuliah, pekerjaan maupun perbedaan dalam visi, misi dan style bermusik. Proses keluarnya beberapa personel lama dan perekrutan beberapa personel baru, tanpa disadari sedikit banyak telah memberi perubahan warna musik untuk arransemen lagu-lagu ReFREN. Disamping itu juga telah memberi pembelajaran dan pendewasaan sikap bagi para personel ReFREN.


Dengan formasi baru : Agung (Drums, Percussion), Dino (Vocal, Bass, Piano, Acoustic Guitars), Nust (Guitars, Effects), Indung (Guitars, Loops, Sound Engineer) dan Dimas (Bass), saat ini ReFREN telah siap kembali untuk berjuang menggapai masa depan yang lebih baik bagi keberadaan ReFREN di dalam Dunia Industri Musik Indonesia.


ReFREN are
Agung alias Doel : Drums, Percussions

Nama : Albertus Agung Prasetyo Adhi (Agung)
Tempat / Tanggal Lahir : Semarang, 27 November 1981
Hobby : Membaca, Memasak
Alat Musik yang dikuasai : Drum, Gitar, Cak
Musik Favorit : Rock, Pop, Blues, Keroncong, dll.
Musisi Favorit : Ronald, Ringgo Starr, Pat Torpey
Band Favorit : U2, Creed, Beatles, Padi, dll
Cita-cita : Berguna bagi nusa dan bangsa

Mulai belajar drum sejak kelas I SLTA. Memilih mendalami drum karena sepertinya alat musik ini lebih asyik untuk dimainkan. Sampai sekarang masih terus belajar terutama dalam masalah penjiwaan.
Tinggal di Kompleks Perumahan Puri Banyumanik. Agung bekerja di sebuah perusahaan yang memproduksi minuman di daerah Terboyo Semarang.





Dino : Vocals, Accoustic Guitar


Nama : Dino Kuswidiyarso (Dino)
Tempat/Tgl Lahir : Magelang, 04 Januari 1983
Hobby : Bercocok tanam
Alat Musik yang dikuasai : Bass, Guitar
Musik Favorit : Pop, Rock, Jazz, British Pop
Musisi Favorit : Erast ReFREN, Chris Martin, Bono, Bryan Adams, Thom Yorke
Band Favorit : Cold Play, U2, Keane, Radiohead
Cita-cita : Song writer, Arranger, Producer

Mulai mengenal gitar sejak kelas II SLTP. Mendalaminya selama tiga tahun, kemudian mulai mempelajari bass karena alat musik ini memiliki tingkat kesulitan tersendiri. Namun karena kebutuhan ReFREN akan seorang vokalis, akhirnya beralih menjadi vokalis merangkap bassis sampai sekarang.






Indunk : Guitar, Sound Enginer


Nama : Nyalindung Triadmojo (Indung)
Tempat/Tgl lahir : Bogor, 27 November 1981
Hobby : Musik, Pecinta Alam
Alat Musik yang dikuasai : Guitar
Musik Favorit : Metal, Rock, Blues
Musisi Fovorit : Nuno Buttencourt, Mark Tremonty, Joe Satriani, The Edge
Band Favorit : Metallica, Toto , U2, Queen, Creed
Cita-cita : Musisi

Mulai kenal musik sejak SLTP. Gitar adalah alat musik yang dipelajari pertama kali dan masih setia sampai sekarang. Harapan saat bergabung dengan ReFREN akan mendapatkan pendalaman tentang “song arrangement” dan mendapatkan "soul" serta “sound” yang cocok untuknya.






Nust : Guitar, Effects

Nama : Nusanto Widhidarmo (Nust)
Tempat/Tgl lahir : Palembang, 25 Februari 1983
Hobby : Gitar, Computer Game
Alat Musik yang dikuasai : Guitar, Effect
Musik Favorit : Pop, Rock, Jazz, Blues, New Age
Musisi Fovorit : Dewa Budjana, Joe Satriani, Steve Vai, Edge, Wes Borland, DJ Tiesto, Enya, Eet Syahranie, Lee Ritenour, Eric Johnson, SRV, Eric Clapton
Band Favorit : Linkin Park, U2, Enigma, Gregorian, Queen
Cita-cita : Guitar Collector, Psychotherapist

Mulai kenal musik sejak duduk di bangku SMP Palembang. Sejak awal telah menekuni gitar dan belajar secara autodidak melalui buku, sharing skil dengan teman (jamming), internet, dan lain-lain. Mulai mengikuti beberapa band dengan aliran Top Fourty. Akhirnya lebih tertarik untuk bergabung dengan ReFRen karena ingin bermusik secara professional hingga sekarang. Berpandangan bahwa bermain gitar adalah sarana curhat dan ekpresi emosi negatif dengan paham bahwa improfisasi dan spontanitas adalah hal yang paling mengagumkan dalam seni apapun.




Dimas : Bass


Nama : Dimas. W. P.
Tempat / Tgl Lahir : Semarang, 18 April 1983.
Hobby : All about music, sport & computer.
Alat Musik yang dikuasai : Bass Guitar.
Musik Favorit : All kind of music.
Musisi Favorit : Billy Shehan, Thoman Ramdhan.
Band Favorit : Coldplay, Mr. Big, Bon Jovi, Muse, Wet Wet Wet, Five For Fighting, Dewa, Padi, Kla Project, ReFREN.
Cita-cita : Pilot & Dokter.

Pertama kali pegang gitar waktu masih duduk di bangku TK, tapi baru bisa main gitar waktu SD kelas 6. kota Solo merupakan awal mula timbuhnya minat & keinginan menjadi seorang Player. Sampai waktu SMP masih pegang Electric Guitar, sampai akhirnya di bangku SMA beralih profesi menjadi pemain Bass yang masih berlanjut hingga saat ini. Dengan adanya pengalaman dibeberapa band, bermacam pula aliran musik yang didapatkan baik dari musik Rock, Grunge, Funk, Slow Rock, Emo, Pop, Punk, Bossanova, Dangdut, Keroncong, Campursari hingga lagu Nostalgia. Dari pengalaman itu didapat pelajaran bahwa teknik bukanlah segalanya. Merasakan musik yang dimainkan dengan memberikan sedikit sentuhan Soul & Emotion dari hatilah yang justru lebih penting. “Play With Your Soul & Emotion”.